Cara Meningkatkan Kecerdasan Anak Dengan Senam Otak Froggy Dance atau tarian kodok. Vide senam otak atau brain gym anak usia dini ini dikemas selama kurang dari dua menit sangat menarik yang kadang kala diiringi dengan suara kodok.

Meningkatkan Kecerdasan Anak dgn Senam Otak Froggy Dance

Ada berbagai cara yang dapat diaplikasikan untuk meningkatkan kecerdasan otak anak, salah satunya melalui senam otak (brain gym).

Senam otak sendiri sudah ada semenjak tahun 80-an, tapi saat itu masih terbatas untuk orang dewasa saja. Kemudian tahun 2000-an telah dikembangkan senam otak untuk membantu meningkatkan kecerdasan anak-anak sekolah atau bisa juga untuk bayi.

Gerakan-gerakan senam ringan dalam video di bawah ini dilakukan melalui olah tangan dan kaki, dapat memberikan rangsangan atau stimulus ke otak. Stimulus itulah yang dapat meningkatkan kemampuan kognitif seperti kewaspadaan, konsentrasi, kecepatan, dalam proses belajar, memori, pemecahan masalah dan kreativitas.

Kecerdasan seorang anak dipengaruhi oleh faktor genetik atau turunan dan faktor stimulasi. Nah senam otak frogy dance ini membantu meningkatkan kecerdasan anak melalui berbagai stimulasi gerakan.

Vidio Senam Froggy Dance – Brain Gym Untuk Kecerdasan Anak

Download videonya KLIK DISINI

Meningkatkan Kecerdasan Anak Dengan Senam Otak Froggy Dance

Sebelum melakukan senam otak Frogy Dance ini disarankan bagi anak untuk melakukan beberapa hal yang dikenal dengan istilah PACE (Positive, Active, Clear dan Energetic), karena dengan gerakan PACE akan membantu anak mengurangi kecemasan anak dan membuat anak berada dalam kondisi yang santai. Apa saja PACE itu ?

Positive, yaitu dengan melakukan gerakan kait relaks (hook ups), tangan disilangkan dengan jempol dibagian bawah, lalu diputar sambil kaki disilangkan.

Active, dilakukan dengan cara gerakan silang (cross crawl). Caranya dengan menggerakkan tangan kanan bersamaan dengan kaki kiri dan sebaliknya.

Clear, untuk menjernihkan diperlukan pemijatan pada daerah saklar otak (brain button). Daerah yang dipijat adalah titik dua jari di bawah tulang selangka (clavikula) dengan satu tangan dan tangan lainnya menggosok daerah pusar.

Energetic, untuk bersikap energik diperlukan pendukung berupa air putih minimal 125 cc. Berguna untuk menyalurkan oksigen ke otak dan melarutkan garam sehingga mengoptimalkan fungsi energi listrik di dalam tubuh.